Wapres Ma'ruf Amin: Vaksinasi Bentuk Ikhtiar Mencegah Penyakit

- 17 Oktober 2020, 18:17 WIB
Ma'ruf Amin sebut vaksinasi merupakan bentuk ikhtiar.
Ma'ruf Amin sebut vaksinasi merupakan bentuk ikhtiar. /Instagram/@kyai_marufamin

PORTAL PROBOLINGGO—Wakil Presiden (Wapres) Indonesia Ma'ruf Amin menyampaikan, vaksinasi dalam agama Islam merupakan salah satu bentuk ikhtiar untuk mencegah penyakit. 

Hal tersebut disampaikan Ma'ruf Amin ketika melakukan dialog tentang vaksin Covid-19 dengan dr. Reisa Broto Asmoro pada Jumat, 16 Oktober 2020 yang diunggah di channel Youtube Sekretariat Presiden.

Sebagaimana yang  dikutip PORTAL PROBOLINGGO dari video yang diunggah di channel Youtube Sekretariat Presiden, dalam dialog tersebut Reisa bertanya tentang pandangan Islam terhadap vaknisasi serta imunisasi.

Baca Juga: Thailand Keluarkan Dekrit Darurat Setalah Ada Unjuk Rasa Pro Demokrasi, Polisi Tangkap Para Aktivis

"Itu (vaksinasi) bentuk upaya Ikhtiar, mencegah terjadinya suatu penyakit. Jadi imunisasi itu juga bagian daripada berobat," jelas Wapres.

Pengobatan, menurut Ma'ruf, ada dua macam janisnya, yaitu kuratif dan preventif. Ia menjelaskan, kuratif merupakan pengobatan yang dilakukan ketika penyakit sudah terjadi.

"Kalau preventif itu kan sebelum (sakit) terjadi," jelas Wapres.

"Nah dalam masalah pengobatan ini memang ada perintah. Hadisnya panjang, intinya begini, 'berobatlah kamu karena Allah tidak meletakkan penyakit kecuali ada obatnya'," sambung Ma'ruf.

Baca Juga: MUI Kabupaten Probolinggo Sosialisasikan Pemulasaraan Jenazah Covid-19

Halaman:

Editor: Hari Setiawan

Sumber: Sekretariat Presiden


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x