Inilah Sejumlah Lokasi Vaksinasi Covid-19 untuk Kelompok Lansia di Wilayah DKI Jakarta

- 25 Februari 2021, 11:45 WIB
Ilustrasi vaksinasi Covid-19 untuk kelompok lansia.
Ilustrasi vaksinasi Covid-19 untuk kelompok lansia. /Twitter.com/@kemenkesRI

PORTAL PROBOLINGGO - Vaksinasi Covid-19 tahap kedua telah dimulai. Vaksinasi kali ini menyasar beberapa kelompok masyarakat, salah satunya kelompok masyarakat lanjut usia (lansia).

Mengikuti kebijakan pemerintah pusat, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menerapkan dua mekanisme pendaftaran vaksinasi Covid-19 untuk lansia.

Dilansir PORTAL PROBOLINGGO dari PORTAL JEMBER dalam artikel "Cara Mendaftar dan Tempat Vaksinasi Covid-19 untuk Kelompok Lansia di DKI Jakarta", mekanisme pertama yaitu berbasis fasilitas kesehatan (faskes) dengan mendaftar melalui situs dki.kemkes.go.id.

Baca Juga: Definisi PT (Perseroan Terbatas), Ciri, Jenis, Syarat Pendirian, Kelebihan, dan Kekurangan PT

Selain itu, calon penerima vaksin Covid-19 juga bisa mengajukan bantuan kepada pengurus RT atau RW di tempat tinggal.

Nantinya, penerima vaksin Covid-19 yang telah terdaftar akan menerima vaksin di puskesmas atau rumah sakit yang mengadakan vaksinasi massal di sekitar tempat tinggal penerima vaksin Covid-19.

Adapun langkah-langkah pendaftaran vaksinasi Covid-19 lansia dengan mekanisme pertama di DKI Jakarta adalah sebagai berikut:

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta Kamis 25 Februari 2021, Terima Saran Rafael, Nino Akan Pertahankan Rumah Tangganya

1. Daftar dengan mengisi formulir pendaftaran di situs web dki.kemkes.go.id.

2. Formulir berisi sejumlah pertanyaan yang harus diisi peserta.

3. Jika mengalami kesulitan, kelompok lansia bisa meminta bantuan pendaftaran melalui keluarga atau RT atau RW setempat.

Baca Juga: Jangan Lakukan 5 Hal Ini Jika Tak Ingin Terjebak dalam Toxic Relationship, Pasangan Wajib Tahu!

4. Setelah peserta mengisi data, seluruh data peserta akan masuk ke Dinkes DKI untuk penentuan jadwal hari vaksinasi dan lokasi pelaksanaan vaksinasi.

Sementara untuk mekanisme kedua yang diterapkan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta yaitu dengan mengikuti vaksinasi massal di tempat yang diselenggarakan oleh organisasi atau instansi yang bekerjasama dengan pihak Dinkes DKI.

Organisasi atau instansi yang dimaksud dalam hal ini bisa berupa organisasi atau instansi tempat bekerja, organisasi keagamaan, atau organsiasi kemasyarakatan.

Adapun langkah-langkah pendaftaran vaksinasi Covid-19 lansia dengan mekanisme kedua di DKI Jakarta adalah sebagai berikut:

Baca Juga: Arti Kata Slang atau Gaul dalam Bahasa Inggris dan Contoh Penggunaannya, A Sampai I

1. Organisasi atau instansi bisa bekerjasama dengan Kementerian Kesehatan atau Dinas Kesehatan untuk melakukan vaksinasi massal untuk peserta lansia.

2. Organisasi yang sudah menjalin kerjasama akan menentukan jadwal dan lokasi vaksinasi peserta untuk lansia.

Sementara itu, masih menurut akun Instagram Dinkes DKI Jakarta, @dinkesdki, berikut adalah sejumlah lokasi vaksinasi Covid-19 kelompok lansia di DKI Jakarta:

Baca Juga: Pengertian Badan Usaha: Jenis, Bentuk, dan Karakteristik Badan Usaha di Indonesia

Jakarta Pusat:

  1. Kecamatan Gambir: RSUD Tarakan dan PKM (Pusat Kesehatan Masyarakat) Kelurahan Petojo Selatan.
  2. Kecamatan Sawah Besar: RSUD Sawah Besar dan PKM Kecamatan Kemayoran.
  3. Kecamatan Senen: PKM Kecamatan Senen.
  4. Kecamatan Cempaka Putih: RSUD Cempaka Putih dan PKM Kecamatan Cempaka Putih
    Kecamatan Johar Baru: PKM Kecamatan Johar Baru.
  5. Kecamatan Menteng: PKM Kecamatan Menteng.
  6. Kecamatan Tanah Abang: RSUD Tanah Abang dan PKM Kecamatan Tanah Abang.

Baca Juga: Ikatan Cinta Kamis 25 Februari 2021, Berhasil Hubungi Andin, Rafael Akan Kembalikan Anting Elsa?

Jakarta Utara:

  1. Kecamatan Penjaringan: PKM Kelurahan Penjaringan I.
  2. Kecamatan Pademangan: RSUD Pademangan dan PKM Kecamatan Pademangan.
  3. Kecamatan Tanjung Priok: RSUD Tanjung Priok dan PKM Kelurahan Papanggo.
  4. Kecamatan Koja: RSUD Koja, RSUD Tugu Koja dan PKM Kecamatan Koja.
  5. Kecamatan Kelapa Gading: PKM Kecamatan Kelapa Gading.
  6. Kecamatan Cilincing: RSUD Cilincing dan PKM Kecamatan Cilincing.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Cancer, Leo dan Virgo Hari Ini 25 Februari 2021, Virgo Selalu Pertahankanlah Selera Humormu

Jakarta Barat:

  1. Kecamatan Cengkareng: RSUD Cengkareng dan PKM Kecamatan Cengkareng.
  2. Kecamatan Kalideres: RSUD Kalideres dan PKM Kecamatan Kalideres.
  3. Kecamatan Grogol Petamburan: PKM Kecamatan Grogol Petamburan.
  4. Kecamatan Palmerah: PKM Kecamatan Palmerah.
  5. Kecamatan Taman Sari: RSUD Taman Sari
    Kecamatan Tambora: PKM Kecamatan Tambora.
  6. Kecamatan Kebun Jeruk: PKM Kecamatan Kebun Jeruk.
  7. Kecamatan Kembangan: RSUD Kembangan dan PKM Kelurahan Meruya Selatan I.

Baca Juga: Masih Bisa Lebih Rendah! Berikut Daftar Harga Emas Antam Hari Kamis, 25 Februari 2021

Jakarta Selatan:

  1. Kecamatan Tebet: RSUD Tebet dan PKM Kelurahan Manggarai Selatan.
  2. Kecamatan Setia Budi: PKM Setia Budi
    Kecamatan Mampang Prapatan: RSUD Mampang Prapatan.
  3. Kecamatan Pancoran: PKM Kecamatan Pancoran.
  4. Kecamatan Pasar Minggu: RSUD Pasar Minggu, RSUD Jati Padang dan PKM Kecamatan Pasar Minggu.
  5. Kecamatan Jagakarsa: RSUD Jagakarsa dan PKM Kecamatan Jagakarsa.
  6. Kecamatan Kebayoran Lama: RSUD Kebayoran Lama dan PKM Kelurahan Pondok Pinang.
  7. Kecamatan Pesanggrahan: RSUD Pesanggrahan dan PKM Kecamatan Pesanggrahan.
  8. Kecamatan Cilandak: SD 04 Cilandak Barat.

Baca Juga: Hati-Hati! Virtual Police Resmi Beroperasi, Medsos Kini Dipantau Polisi

Jakarta Timur:

  1. Kecamatan Matraman: RSUD Matraman dan PKM Kecamatan Matraman.
  2. Kecamatan Pulogadung: PKM Kecamatan Pulogadung.
  3. Kecamatan Jatinegara: PKM Kecamatan Jatinegara.
  4. Kecamatan Duren Sawit: RSKD Duren Sawit dan PKM Kecamatan Duren Sawit.
  5. Kecamatan Kramat Jati: RSUD Budhi Asih, RSUD Kramat Jati dan PKM Kecamatan Kramat Jati.
  6. Kecamatan Pasar Rebo: RSUD Pasar Rebo dan PKM Kecamatan Pasar Rebo.
  7. Kecamatan Ciracas: PKC Ciracas (Eks Gedung PKL Susukan).
  8. Kecamatan Cipayung: RS Adyaksa, RSUD Cipayung dan PKM Kelurahan Bambu Apus I
    Kecamatan Cakung: PKM Kecamatan Cakung.
  9. Kecamatan Makasar: PKM Kecamatan Makasar.*** (Mohammad Syahrial/PORTAL JEMBER)

Editor: Mohammad Syahrial

Sumber: Portal Jember


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini